FAQ
Kami menyediakan kertas board (Coated Duplex Board, Brown Board, Chip Board, Core Board, dan Grey Board), kertas liner, dan kertas medium untuk pembuatan inner dan outer boxes. Kami juga memproduksi bahan kimia inorganic seperti NaOH, HCl, Hypo, dan Liquid Chlorine; dan batako.
Beberapa produk kami terbuat dari 100% bahan daur ulang (pre- dan post-consumer reclaimed) dan beberapa terbuat dari kombinasi antara serat alami (pulp) dan bahan daur ulang. Bahan baku kami terseleksi dengan ketat untuk menghasilkan produk berkualitas.
Bahan baku kertas kami berasal dari hutan legal dan bersertifikasi yang peduli terhadap kelestarian lingkungan. Sistem manufaktur kami menggunakan prinsip reduce, reuse, dan recycle, yang diantaranya menggunakan post-consumer reclaimed waste papers dan sistem pengelolaan limbah zero liquid discharge, sehingga produk kami tergolong ramah lingkungan.
Kami senantiasa melakukan program pemeliharaan lingkungan untuk menjaga kelestarian alam sekitar melalui program penanaman pohon dan CSR, didukung juga sistem manajemen mutu untuk memastikan adanya perbaikan dan peningkatan berkelanjutan di perusahaan kami.
Produk kertas kami tersedia dalam ukuran standar maupun ukuran khusus dan berbagai gramatur sesuai dengan kebutuhan Anda. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi tim marketing kami melalui mktpaperboard.dept@pakerin.co.id untuk produk duplex dan core boards atau mktpaperliner.dept@pakerin.co.id untuk produk kertas liner dan medium. Anda juga dapat menghubungi kami melalui telepon +62 31 3716173.
PT. Pabrik Kertas Indonesia (Pakerin) adalah supplier kertas industri. Kami tidak memproduksi kertas HVS / copy paper atau kertas budaya lainnya seperti kertas koran, kertas tulis cetak, dan artpaper; maupun kertas sekuriti, seperti kertas uang, cek, dll. Informasi lebih lanjut mengenai produk kami dapat dilihat pada halaman “Produk”.
Ya, kami menyediakan sampel untuk produk kertas, kimia, dan batako. Anda dapat menghubungi kami untuk memperoleh sampel produk sebelum melakukan pemesanan.
Hubungi kami melalui mktpaperliner.dept@pakerin.co.id untuk produk liner dan medium; mktpaperboard.dept@pakerin.co.id untuk produk duplex dan coreboard; atau mktchem.dept@pakerin.co.id untuk produk-produk kimia kami. Anda juga dapat menghubungi kami melalui telepon +62 31 3716173 untuk berbicara dengan tim penjualan kami.
Jumlah pesanan minimum kami tergantung pada jenis kertas. Untuk informasi lebih lanjut tentang jumlah pesanan minimum, silakan hubungi tim penjualan kami.
Pembelian minimum dari produk kimia adalah 1 truk tangki penuh. Akan tetapi pelanggan dapat membeli dengan menyediakan truk atau kempu dan mengambil produk sendiri di area pabrik kami.
Produk kertas Pakerin tersedia dalam bentuk lembaran maupun gulungan sesuai dengan kebutuhan pelanggan. Khusus untuk produk core board tersedia dalam bentuk gulungan maupun terpotong / slitted.
Untuk mendapatkan penawaran harga, silakan hubungi tim penjualan kami melalui telepon +62 31 3716173 dan berikan rincian produk yang Anda butuhkan. Kami akan segera memberikan penawaran harga kepada Anda.
Produk kami sangat cocok diaplikasikan dalam berbagai kemasan seperti karton box, printing, packaging, dan lain-lain. Untuk mengetahui jenis produk mana yang tepat, silahkan menghubungi tim penjualan kami.
Pakerin menjual produk kemasan dan cetak melalui anak Perusahaan kami, yaitu PT. Paboxin untuk area Jawa Timur dan sekitarnya dan PT. Asia Carton Lestari untuk area Jawa Barat dan sekitarnya.
Ya, kami menyediakan layanan pengiriman produk ke berbagai lokasi di Indonesia maupun pasar ekspor. Biaya pengiriman tergantung pada lokasi pengiriman dan jumlah pesanan. Silakan hubungi kami untuk informasi lebih lanjut.
Untuk menjadi agen atau distributor dari Pakerin dapat menghubungi tim penjualan kami melalui nomor +62 31 3716173 dan menjelaskan ruang lingkup / pangsa pasar Anda dan produk yang akan Anda jual. Kami akan mengevaluasi kualifikasi Anda untuk menjadi agen atau distributor kami.
Pada dasarnya kami tidak menerima pengembalian produk. Akan tetapi tim sales dan teknis kami akan bekerja sama dengan Anda untuk menangani kendala yang dihadapi pelanggan. Hubungi kami untuk informasi lebih lanjut tentang keluhan atau kebijakan pengembalian.
Produk kami telah tersertifikasi lacak balak kayu dari Forest Stewarship Council (FSC®) dan Jaminan Produk Halal. Manajemen kerja kami juga telah tersertifikasi ISO 9001:2015, Sistem Verifikasi Legalitas dan Kelestarian (SVLK) dari Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, dan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja oleh Kementrian Tenaga Kerja.
Anda dapat menghubungi kami melalui formulir di halaman "Kontak Kami" atau melalui telepon +62 31 3716173 (Hunting) untuk dihubungkan dengan personill yang sesuai.
Jika Anda tertarik untuk menjadi pemasok kami, silakan menghubungi procrm.head@pakerin.co.id untuk memperoleh informasi tentang proses seleksi, penawaran, dan persyaratan kerjasama. Anda juga dapat menghubungi kami melalui telepon +62 31 3716173.
Jika Anda tertarik untuk menjadi pemasok kami, silakan menghubungi procrm.head@pakerin.co.id. Kami menerima kertas bekas berupa box bekas (OCC), koran bekas, mixed waste papers dan lain-lain.
Informasi lowongan pekerjaan dapat dilihat pada halaman “Karir” atau menghubungi HR kami pada nomor +62 31 3716173. Anda dapat melamar pekerjaan dengan mengirimkan dokumen terkait ke alamat kantor atau pabrik kami atau melalui email ke fachrga.dept@pakerin.co.id atau career@pakerin.co.id.